Salam Sejahtera !!


Monday, September 13, 2010

AWAS !! DAN BERHATI-HATI DI AIRPORT BANGKOK

Yang diceritakan oleh Teman saya....

Saat menginap di sebuah hostel di Kuala Lumpur baru-baru ini, saya membaca berita di koran terbitan Singapura –The Strait Times—yang memberitakan tentang beberapa kejadian tidak menyenangkan yang menimpa beberapa wisatawan asing yang hendak meninggalkan Thailand dari bandara internasional Suvarnabhumi – Bangkok akhir-akhir ini…

Diceritakan di sana bahwa ada beberapa kasus di mana beberapa wisatawan dituduh melakukan pencurian barang-barang duty free yang dijual di toko-toko yang ada di seputaran bandara. Mereka ada yang ditahan sampai 5 hari dan baru bisa keluar dengan uang tebusan sebesar U$11,000!!! Wah, bener-bener sebuah mimpi buruk deh kalau kita sampai berurusan dengan pihak berwajib atas tuduhan melakukan tindakan kriminal saat di luar negeri….

Bahkan pemerintah Irlandia, Inggris dan juga beberapa negara Eropa lainnya telah mengeluarkan semacam ‘travel warning’ bagi warganya yang hendak berkunjung ke Thailand agar berhati-hati terhadap hal ini.

Mengenai benar atau tidaknya kejadian tersebut, saya sendiri tidak tahu pasti. Namun, kalau sampai berita seperti itu dimuat di koran sekelas The Strait Times Singapore, tentunya kebenarannya bisa dipertanggung jawabkan ya…

No comments:

Post a Comment